Tuesday, June 8, 2010

Syarat Terkabulnya Doa

..BISSMIMILAHIRRAHMANIRRAHIIM..

Untuk makbul ( terkabul )nya doa yang dipanjatkan ,kita perlu memperhatikan saat - saat yang tepat untuk bermunajat kepada - Nya. Para ulama menyatakan bahwa waktu yang tepat untuk berdoa antara lain :

A: Waktu tengah malam . Abu Umamah memberitahukan bahwa Rasulullah Saw pernah ditanya , '' Doa waktu apakah yang paling di dengar Allah Subhanallahu Wa Ta'ala ? '' Nabi Saw menjawab, ''Diwaktu tengah malam dan sehabis sembahyang fardhu ( wajib ) '' ( HR.Tirmidzi )

B: Setelah shalat fardhu ( wajib ) sesuai riwayat di atas.

C: Ketika sujud dalam sembahyang. Abu Hurairah mewartakan bahwa Rasulullah Saw bersabda , ''Sedekat - dekat seorang hamba kepada Allah Subhanallahu Wa Ta'ala ialah ketika bersujud kepada Allah Subhanallhu Wa Ta'ala. Oleh karenanya , hendaklah kamu perbanyak doa dalam sujud itu ( HR. Muslim )

D: Setelah tahiyat ( duduk dalam shalat pada rakaat genap setelah dua kali sujud ) sebelum salam . Rasulullah Saw bersabda : Apabila seseorang diantara kamu melaksanakan shalat , hendaklah ucapkan ( dalam tahiyat ) '' Attahiyatu ilallah...( dan seterusnya ).'' Kemudian ia memilih doa yang di disukainya, lalu berdoa dengan-Nya.'' ( Muttafaq 'alaih )

E: Pada hari jum'at . Rasulullah Saw bersabda. ''Pada hari jum'at ada suatu saat dimana seorang muslim dapat berdiri sembahyang sambil meminta sesuatu kepada Allah Subhanallahu Wa Ta'ala. tak dapat tidak , Dia akan memberikan kepadanya ( apa yang dimintanya itu ) '' Rasulullah Saw mengucapkan pesan tersebut seraya meng-isyaratkan dengan tangannya tentang pendeknya waktu ( terkabulnya doa ) tersebut ( Muttafak Alaih )

F: Dalam sebuah safar ( perjalanan ) Rasulullah Saw bersabda. '' Tiga macam doa yang tidak diragukan lagi bakal terkabul ; doa orang teraniaya, doa orang yang sedang bepergian , dan doa ayah terhadap anaknya. '' ( HR . Abu Dawud dan Tirmidzi )

Walaupun demikian , tak sedikit permohonan atau doa manusia ditolak Allah Subhanallahu Wa Ta'ala .Apakah ini Allah Subhanallahu Wa ta'ala mengingkari janji - Nya ? Pertanyaan ini kerap muncul dalam benak manusia yang tengah berputus asa akan doa yang diucapkannya. Penduduk Basrah pernah bertanya kepada Ibrahim bin Ad'am , seorang ulama sufi terkemuka sa'at itu , tentang masalah ini. Ibrahim menjawab ''

Itu disebabkan karena hati kalian mati dalam sepuluh hal :

1. Kalian mengenal Allah tapi tidak mengenal hak - hak - Nya.
2. Kalian membaca kitab Allah, tapi tidak mengamalkannya.
3. Kalian mengaku mencintai Rasul Allah.tapi tidak mengakui sunnahnya.
4. Kalian mengaku benci setan, tapi selalu mengikutinya.
5. Kalian yakin mati itu pasti ( menjemput ) tapi tak pernah mempersiapkannya.
6. Kalian bilang takut neraka, tapi terus membiarkan diri kalian tersesat ke sana.
7. Kalian bilang mendambakan surga , tapi tak pernah beramal untuknya.
8. Kalian sibuk dengan aib - aib orang lain dan mengabaikan aib sendiri.
9. Kalian menikmati anugerah - anugerah Allah Subhanallahu Wa Ta'ala , tapi tidak mensyukurinya.
10. Kalian setiap kali mengubur jenazah - jenazah , tapi tak pernah mengambil pelajaran darinya.

~..~.. ASTAGFIRULLAH ..~..~SEMOGA ARTIKEL INI MENAMBAH KHAZANAH INTLEKTUAL ISLAM BAGIPEMBACANYA , DAN MENJADI PANDUAN DALAM BERSIKAP DAN BER -PERILAKU SETIAP INDIVIDU DALAM KEHIDUPAN SEHARI - HARINYA...... silahkan di share .......~..~.. JAZAKUMULLAH AHSANAL JAZA ..~..~


*Diambil dari
'Renungan n Kisah Inspiratif'.

Salam, -Kf-

No comments: